17 Tahun Memulai Memilih Secara Cerdas


www.antaranews.com
17 tahun bagi para remaja, merupakan usia muda yang paling didamba dan paling istimewa. Keistimewaan ini mereka rasakan karena, di usia 17 tahun para remaja Indonesia sudah berhak atas kepemilikan KTP, SIM, dan tentunya hak pilih suara pada Pemilu.

Mendekati Pemilu 2014 (9 April 2014), hak pilih suara perlu diketahui pemilih pemula sebanyak 18.334.458 pemilih (sumber: Komisi Pemilihan Umum). Tentu angka yang sangat besar untuk jumlah pemilih pemula dan mayoritas berusia 17 tahun.

Berdasarkan ketentuan Pasal 23 ayat (1) UU Nomor 39 Tahun 1999 dinyatakan bahwa “Setiap orang bebas untuk memilih dan mempunyai keyakinan politiknya”. Secara lebih tegas terdapat ketentuan pada Pasal 43 ayat (1) UU Nomor 39 Tahun 1999, dinyatakan bahwa “Setiap warga negara berhak untuk dipilih dan memilih dalam pemilihan umum berdasarkan persamaan hak melalui pemungutan suara yang langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan”. Oleh karena itu, memilih langsung calon pemimpinnya merupakan suatu hak yang harus dilaksanakan oleh warga negara Indonesia.

Namun dalam pelaksanaannya, masih banyak warga negara yang tidak menggunakan hak pilihnya atau golput (golongan putih). Pada Pemilu Presiden 2009, sebesar 49.677.776 atau 29,0059 persen warga Indonesia tidak menggunakan hak pilihnya. Jumlah tersebut diperoleh dari surat penetapan KPU mengenai perolehan suara nasional pemilu legislatif.

Jadi, jangan sampai 18.334.458 pemilih pemula (berusia sekitar 17 tahun)  menjadi bagian dari golongan putih (golput) alias tidak memakai hak pilihnya. Karena memilih calon pemimpin adalah hak yang harus kita laksanakan sesuai dengan ketentuan Undang Undang Nomor 39 Tahun 1999 tentang Pemilu. Oleh karena itu, para pemilih yang berusia remaja tersebut harus bisa menjadi pemilih yang cerdas demi menyukseskan Pemilu 2014.


Terima kasih sudah membaca, jika ada kritik dan saran atau pendapat silahkan tulis di kolom komentar.


0 komentar:

Posting Komentar

 

Tautan Lain